Hoby Teknik Airbrush (tugas softskill)

Ini sih sebenarnya tugas dari dosen disuruh membuat artikel karangan bebas, daripada bingung tentang apaan mending tentang hoby saya yang saya suka sejak duduk dibangku kelas 2 SMP. Pas saya pulang sekolah saya melihat mobil dan motor yang di bodynya terdapat gambar dan garis-garis yang berwarna banyak seperti pelangi, dan gambar itu sangat mirip sekali dengan kartun yang ada di televisi dan gambar itu seperti nyata. Setelah saya bertanya keteman-teman saya itu dinamakan teknik airbrush. Teknik airbrush itu adalah teknik melukis dimana cat disemprotkan ke media lukis dengan menggunakan bantuan tekanan angin atau biasa di sebut Kompressor.


Teknik pengecatan airbrush terbagi menjadi dua yaitu, Realis dan Grafis. Pada teknik realis biasanya berupa gambar yang Real artinya seperti aslinya. Sedangkan, teknik grafis itu hanya berupa garis-garis yang beraturan tapi mempunyai banyak warna. Sampai sekarang teknik airbrush bisa disegala bidang. Dari mulai motor, mobil, baju, sepatu, helm tembok rumah, sampai-sampai pesawat pun bisa. Hoby ini sangat bagus untuk melatih Fokus, Kesabaran, Bersih dan Kerapihan. Selama saya menekuni hoby saya ini masih banyak yang bertanya mengenai bagaimana memulai hoby airbrush.

Dan ini adalah beberapa kelebihan yang saya miliki dari hoby yang saya suka, antara lain:
·         Fokus adalah hal yang sangat membantu untuk hasil terbaik dan akan lebih peka terhadap kekurangan yang harus di perbaiki, selalu pikirkan solusi  terbaik saat berkarya jangan takut memakai cara sendiri untuk menghasilkan karya maksimal karena hal yang maksimal dalam berkarya karena sering melakukan kegagalan dan banyak salah karena teknik airbrush di temukan karena kegagalan dan kesalahan saat bekerja.
·         Rapi dan bersih adalah hal utama dalam berkarya dan sebenarnya yang membuat karya adalah yang sepenuhnya tahu akan kekurangan karyanya sendiri bukan orang lain, yang tahu bahwa karya saya kurang rapi,kurang bersih,kurang bagus,tidak seperti yang sobat harapkan saat memulai membuatnya bukan? Dan bandingkan dengan karya teman atau karya-karya yang tersebar di internet lihat kelebihan mereka dan kekurangan mereka dan tekankan saja dalam hati dan pelajari apa yang membuat karya mereka menjadi  baik dan kekurangan saat bekerja.
·         Sabar dalam berkarya tapi tidak lembek dalam bekerja usahakan bekerja secara sistimatis tidak serabutan tentukan dahulu mana yang harus di dahulukan dan di terapkan, tenang saja kita lagi belajar membuat yang terbaik bukan lagi balapan motor jadi tidak ada yang mengharapkan sobat tiba dahulu di garis finish. kepuasan kita dalam berkarya tidaklah tergantikan dan pujian juga penghargaan dari orang lain adalah bonusnya.

Dan jangan lupa cari sumber ilmu yang sudah banyak tersebar di internet. Contohnya saja youtube. Youtube adalah sumber ilmu bagi kita untuk belajar dan banyak-banyaklah cari video tutorial disana dan kita patut bersyukur begitu banyaknya orang baik di seluruh penjuru dunia yang masih mau berbagi pengetahuan.

contoh gambar dari airbrush


0 Response to "Hoby Teknik Airbrush (tugas softskill)"

Posting Komentar